RSS

Tak Lulus Pemutihan Puluhan Honorer Protes BKPP

Laporan: Taufiq Tazs | Aceh Selatan

SERAMBINEWS.COM, TAPAKTUAN – Tidak lulus verifikasi dan validasi tim pusat, puluhan tenaga honorer kategori I  wilayah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh, menyatakan protes dengan mendartangi kantor Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP), Selasa (10/4).

Pegawai honorer itu mempertanyakan, setelah nama mereka tidak ada dalam daftar verifikasi tim pusat yang diumumkan di website http://www.bkn.go.id/honorer/ beberapa hari lalu.

“Kami yang sudah bertahun-tahun honorer dan sudah diverifikasi oleh tim pada tahun 2010, tapi  tidak juga masuk dalam pengumuman itu.  Kami meminta keadilan supaya nama kami bisa diusulkan kembali  oleh BKPP,” ujar salah seorang tenanga honorer yang ditemui Serambinews.com di kantor BKPP.

Kedatangan puluhan pegawai honor yang terdiri dari tenaga medis dan guru itu, diterima Kepala BKPP Aceh Selatan, Said Junaidi SH didampingi stafnya.

Kepada pejabat BKPP Aceh Selatan, para honorer minta namanya diusul untuk bisa lulus pemutihan. Pemkab juga menambah kuota agar pegawai honor yang sudah mengabdi bisa lulus dalam program pemutihan tersebut.

Kepala BKPP Aceh Selatan, Said Junaidi SH, kepada Serambinews.com, mengaku akan memperhatikan pengaduan para tenaga honorer termasuk meneliti adanya dokumen tenaga honorer yang dipalsukan untuk dilaporkan ke BKN RI dengan tembusan ke Menpan dan RB di Jakarta.

“Apabila kemudian hari ditemukan data tenaga honorer yang palsu, maka dokumennya tidak dapat diproses sebagai dasar pengangkatan menjadi CPNS atau pengangkatan dibatalkan,” tegas Said Junaidi (*)

Editor : ampuh

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

1 komentar:

putra samadua mengatakan...

kalau bisa di update lah hasil pengumuman pemutihan katagori 2 melalui blogspot ini.

Posting Komentar

Tinggalkan Komentar Anda kepada Kami